aaWnxJmZI5JY8FKCUvVg7FjFvZvkz69jLNXN7cby

11 Sektor Saham di Bursa Efek Indonesia

Pasar modal merupakan tempat bertemunya penjual dan pembeli dalam hal modal kaitannya dengan orang yang memiliki kelebihan dana dan orang yang sedang membutuhkan dana tambahan.

Perusahaan yang mau mendapatkan dana tambahan melalui pasar modal harus melakukan IPO atau Initial Public Offering. Jika kamu belum tahu apa itu IPO, bisa baca IPO: Pengertian, Syarat dan Tujuan dahulu supaya menambah pengetahuan.

Setelah IPO, perusahaan tersebut menjadi perusahaan terbuka. Artinya perusahaan yang nilai perusahaannya bisa dimiliki oleh masyarakat umum.

Namun, di pasar modal terdapat ratusan perusahaan dari berbagai sektor industri.

Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai apa saja sektor saham yang berada di Bursa Efek Indonesia.

Mari kita mulai...

Sektor Saham

1. Bahan Baku

Merupakan perusahaan yang menyediakan bahan baku untuk perusahaan lain guna memproduksi suatu barang.

Perusahaan ini bisa bergerak dibidang apa saja, intinya adalah menyediakan bahan baku.

Bisa bahan baku kimia, bahan tambang, kayu dan lain sebagainya.

2. Barang Konsumen Primer

Sektor ini juga bisa disebut dengan consumer non-cyclicals.

Artinya perusahaan ini memproduksi atau mendistribusikan barang primer dan bersifat anti-siklis.

Contoh perusahaan dengan barang primer adalah produk pertanian, obat-obatan dan juga keperluan rumah tangga.

3. Barang Konsumen Non-Primer

Sektor ini adalah kebalikan dari perusahaan barang primer.

Perusahaan yang bergerak dibidang ini memproduksi atau mendistribusikan barang yang bersifat siklis atau sekunder.

Contoh perusahaannya adalah pakaian, jasa pariwisata dan juga penyedia hobi-hobi.

4. Energi

Selanjutnya, ada sektor energi.

Sektor ini menyediakan maupun mendistribusikan barang yang ada kaitannya dengan energi tidak terbarukan atau energi fosil.

Perusahaan ini sangat dipengaruhi oleh cadangan gas maupun minyak yang ada di muka bumi. Selain itu, pendapatannya juga dipengaruhi oleh harga komoditas energi dunia.

Industri yang bergerak di bidang energi seperti pertambangan batu-bara, minyak bumi dan juga gas.

5. Keuangan

Industri ini berhubungan sesuai dengan namanya, yaitu uang.

Sektor ini sangat dekat dengan bank, jasa investasi dan juga asuransi.

6. Kesehatan

Sektor selanjutnya adalah sektor kesehatan.

Sektor ini merupakan sektor yang sahamnya baik di masa pandemi karena faktor kesehatan menjadi prioritas yang sangat penting.

Industri yang bergerak di sektor ini mencakup perusahaan farmasi, penyedia alat kesehatan dan juga riset kesehatan.

7. Perindustrian

Sektor ini memproduksi barang atau jasa yang bukan dijual untuk konsumen.

Melainkan untuk kebutuhan industri.

Produk yang dihasilkan berupa produk jadi dan tidak harus diolah lagi.

Contoh perusahaan yang berada di industri ini adalah produk bangunan, produk mesin, produk kelistrikan dan lain sebagainya.

8. Infrastruktur

Sektor ini merupakan perusahaan yang lingkup usahanya menyediakan infrastruktur untuk pembangunan.

Tidak hanya untuk pembangunan jalan, tetapi lingkup yang lebih luas lagi. Termasuk dalam telekomunikasi.

9. Properti dan Real Estat

Merupakan perusahaan yang berada di industri properti dan juga real estat.

Lingkup usaha ini tidak hanya pada bagian pengembangannya tetapi juga jasa penunjang lain yang masih berhubungan.

10. Teknologi

Sektor ini berhubungan dengan industri teknologi.

Perusahaan yang bergerak di sektor teknologi mencakup penyedia jasa internet, pengembangan perangkat elektronik dan lain sebagainya.

11. Transportasi dan Logistik

Industri yang bergerak di sektor transportasi dan logistik berhubungan dengan memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lainnya.

Perusahaan yang bergerak di bidang ini misalnya adalah maskapai penerbangan, kereta api dan transportasi lainnya.

Kesimpulan

Terdapat 12 sektor saham yang ada di Bursa Efek Indonesia, yaitu:

  1. Bahan Baku
  2. Barang Konsumsi Primer
  3. Barang Konsumsi Non-Primer
  4. Energi
  5. Keuangan
  6. Kesehatan
  7. Perindustrian
  8. Infrastruktur
  9. Properti dan Real Estate
  10. Teknologi
  11. Transportasi dan Logistik
Semoga bermanfaat!

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar