aaWnxJmZI5JY8FKCUvVg7FjFvZvkz69jLNXN7cby

Karakteristik Budaya Jawa (3 Masa)

Karakteristik Budaya Jawa

Nilai budaya adalah gagasan yang dipandang mempunyai nilai dalam proses berkehidupan. Sehingga budaya akan menentukan karakteristik suatu wilayah.

Di Jawa juga terdapat kebudayaan yang menjadikan suatu karakteristik atau ciri khas bagi masyarakat Jawa.

Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai karakteristik budaya Jawa.

Mari kita mulai...

1. Masa Pra-Hindu-Budha

Sebelum kedatangan atau terpengaruh ajaran Hindu-Budha, masyarakat Jawa hidup sederhana dan mempunyai susunan teratur serta menganut animisme dan dinamisme.

Kepercayaan tersebut yang menjadi agama masyarakat Jawa. Mereka punya anggapan bahwa semua yang bergerak adalah hidup dan mempunyai kekuatan gaib yang berwatak baik dan buruk.

2. Masa Hindu-Budha

Kemudian, kedatangan ajaran Hindu-Budha berjalan secara ekspansif. Disini ajaran Hindu-Budha tidak hanya bersifat akulturasi saja tetapi kebangkitan kebudayaan Jawa dengan memanfaatkan unsur agama dan kebudayaan India.

Oleh karena penyebaran Hinduisme tidak disebarkan oleh pendeta, melainkan cendekiawan atau priyayi Jawa, mengakibatkan Hindu-Budha mengalami Jawanisasi bukan sebaliknya.

Akibatnya, Hindu-Budha tidak diterima secara lengkap dan utuh oleh masyarakat Jawa.

3. Masa Kerajaan Islam

Selanjutnya adalah masa ketika Islam datang. Islam membawa pengaruh modern yang membuat dasar-dasar pemikiran masyarakat Jawa. Islam juga memperkenalkan Makkah sebagai pusat ruang yang mendorong berkembangnya kebudayaan pesisiran dan membudayakan peta geografis.

Islam tidak langsung merubah ajaran Hindu-Budha yang telah ada, melainkan pelan-pelan dari bawah.

Pada abad 16 M, ajaran Islam mulai menembus benteng istana, sehingga ajaran Islam mempengaruhi kerajaan.

Masuknya Islam dalam budaya bahasa dan sastra membuatnya terpecah menjadi dua golongan.
1. Bahasa Jawa kuno
2. Bahasa Jawa modern

Sumber:
http://repo.iain-tulungagung.ac.id/8043/5/BAB%20II.pdf

Semoga bermanfaat!
Related Posts

Related Posts

Posting Komentar