aaWnxJmZI5JY8FKCUvVg7FjFvZvkz69jLNXN7cby

Peradaban Awal Asia: Lembah Sungai Indus

Peradaban Awal Asia: Lembah Sungai Indus

Peradaban awal Asia berkembang sejak tahun 5000 sebelum Masehi. Salah satu peradaban awal asia yaitu peradaban Lembah Sungai Indus.

Berikut ini penjelasan mengenai peradaban lembah sungai indus yang terjadi di kawasan benua Asia.


Peradaban Lembah Sungai Indus

Peradaban lembah sungai Indus diperkirakan berkembang pada tahun 2000 sebelum Masehi dan terletak di anak Benua Asia.

Lokasi peradaban Lembah Sungai Indus kini menjadi wilayah negara India dan Pakistan.

Bukti peradaban ini adalah reruntuhan Kota Mohenjodaro dan Harappa yang dibangun oleh bangsa Dravida.

Selain bangsa Dravida, peradaban Sungai Indus juga dibangun oleh bangsa Arya.

Lembah Sungai Indus merupakan lahan subur. Oleh karena itu, sebagaian besar masyarakat lembah Sungai Indus bermata pencaharian sebagai petani. Masyarakat Sungai Indus juga telah mengenal teknik mengolah logam.

Sejak tahun 650 sebelum Masehi bangsa Arya membangun sistem pemerintahan kerajaan di lembah Sungai Indus. Bangsa Arya juga mengadopsi sebagaian kebudayaan bangsa Dravida. 

Adapun kerajaan yang didirikan oleh bangsa Arya, yaitu:

  • Kerajaan Magadha
  • Kerajaan Maurya
  • Kerajaan Gupta

Kepercayaan yang berkembang pada masyarakat lembah Sungai Indus bersifat politeisme. Mereka menyembah dewa-dewa alam seperti Siwa, Wisnu, Uma, Bayu, dan Rudra.

Selain itu, Bangsa Dravida juga memuja binatang yang dianggap suci. Bangsa Dravida diperkirakan telah melakukan upacara pembakaran jenazah seperti dalam ajaran Hindu.

Asumsi tersebut muncul karena dalam tata kota Mohenjodaro dan Harappa tidak ditemukan kompleks pemakaman.

Perubahan dalam kepercayaan masyarakat lembah Sungai Indus terjadi seiring kedatangan bangsa Arya.

Kepercayaan bangsa Dravida berakulturasi dengan kepercayaan bangsa Arya kemudian melahirkan agama Hindu.

Beberapa abad kemudian muncul agama Buddha sebagai salah satu kepercayaan masyarakat lembah Sungai Indus. 


Semoga Bermanfaat!

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar